4 Alasan Membeli MacBook Air 2017 di Tahun 2020
MacBook sudah menjadi salah satu Brand Laptop Paling banyak diminati hampir di
seluruh dunia, bukan hanya dari segi spesifikasi, sistem operasi yang digunakan
juga sudah terbukti handal untuk menjalankan aplikasi-aplikasi Desktop tertentu
yang dianggap berat.
Khususnya MacBook Air yang dari segi ukuran ramping, kecil dan tipis sehingga
mudah untuk dibawa, namun tetap terlihat elegan.
Serta dari kemampuan sistem juga masih cukup handal, meski untuk seri MacBook
Air lebih diutamakan untuk pekerjaan ringan seperti Office, Browsing Internet
atau sejenisnya.
Namun seiring perkembangannya ada juga beberapa seri MacBook Air yang sudah
sanggup digunakan untuk editing video, editing foto ataupun design.
Salah satunya adalah seri MacBook Air 13 Inch 2017.
Rekomendasi : MacBook Air Terbaik untuk Editing, Design dan Office
Bila kalian benar-benar membutuhkan Laptop Apple yang sudah pasti kuat dan
cocok untuk Editing dan Design maka sudah pasti jawabannya adalah MacBook
Pro.
Tapi sebagian orang lebih menyukai seri MacBook Air karena ukuran dan
bentuknya yang tipis serta ramping, sehingga praktis bila harus dibawa
keman-mana.
Sayangnya sejak awal dirilis, seri Apple MacBook Air memang khusus digunakan
sebagai laptop kebutuhan Office atau Online seperti mengakses Internet,
Streaming dan sejenisnya.
Seiring Perkembangannya, Apple terus melakukan upgrade di versi-versi
terbaru Laptop mereka, dan pada akhirnya ada beberapa seri MacBook Air yang
cocok untuk Editing dan Design.
Salah satunya adalah MacBook Air 13 inch 2017, kira-kira apa saja alasan
macbook air 13 inch 2017 ini harus dibeli di tahun 2020? berikut ini
pembahasannya.
4 Alasan Membeli MacBook Air 13 Inci 2017 di tahun 2020 :
1. Spesifikasi Keseluruhan dan Jenis Processor
MacBook Air 2017 di rilis dalam dua versi yaitu MQD32 dan MQD42, yang
membedakan dari keduanya adalah dari segi storage.
Pada MacBook Air 2017 13inci seri MQD32 menggunakan penyimpanan berbasis SSD
dengan kapasitas 128GB, sedangkan untuk seri MQD42 sudah menggunakan
pernyimpanan berbasi SSD dengan kapasitas 256GB.
Sementara dari Processor yang digunakan sudah Intel Core i5-5350U ,yaitu
Generasi ke 5 dari Seri Intel Core yang dikenal juga dengan codenamed
Broadwell.
Tentunya sudah termasuk processor seri tinggi, lalu pada bagian Memory sudah
ditenagai 8GB RAM DDR3 ,seperti yang kita tahu bahwa RAM merupakan salah
satu komponen penting yang mempengaruhi kinerja laptop ataupun Komputer.
Dengan kapasitas 8GB tentunya sudah cukup besar dan mampu menopang kinerja
berat yang di proses oleh MacBook.
Sementara dari segi grafis sudah menggunakan Graphic Card Intel HD 6000 ,
mungkin sebagian orang masih skeptis dan ragu-ragu dengan kualitas VGA milik
Intel ini, dan sering membandingkannya dengan Nvidia atau AMD.
Tapi tahukah kalian kalau Intel HD di perangkat Apple memiliki kinerja yang
sangat baik, Untuk MBP 2012 saja yang masih menggunakan Intel HD 4000 sanggup
untuk rendering video 4K.
Apalagi MacBook Air 2017 ini yang sudah SSD, RAM 8G, Processore Core i5
Broadwell, dengan menggunakan Intel HD 6000 tentu sudah mampu digunakan untuk
rendering HD, 2K hingga 4K.
Spesifikasi MacBook Air 13inch 2017 :
- Processor : Intel Core i5-5350U 1.8GHz Broadwell
- Memory : 8GB RAM
- Storage : 128GB SSD, 256GB SSD
- Graphic : Intel HD 6000 1546MB
2. Tidak ada Masalah Keyboard
Seperti yang sering kita ketahui bahwa beberapa seri MacBook keluaran 2015
keatas ada yang sering mendapat masalah pada bagian keyboard.
Hal ini karena ada beberapa jenis yang sudah menggunakan " Butterfly Keyboard
" salah satu teknologi papan ketik baru yang digunakan Apple pada laptop
buatan mereka.
Sayangnya keyboard jenis ini justru sering mengalami masalah seperti kendala
tidak mau dipencet, atau susah untuk dipencet alias tidak berfungsi hanya
karena kotor atau sedikit kemasukan debu.
Tapi tak perlu khawatir, karena MacBook Air 13inci 2017 ini bukan termasuk
versi yang menggunakan " Butterfly Keyboard "
3. Kegunaan, Bisa buat Design dan Editing?
Memang pada awalnya seri MacBook Air hanya ditujukan untuk kebutuhan seperti
Office ataupun bermain internet.
Namun pada MacBook Air 2017 13inch ini sudah memiliki spesifikasi yang cukup
mumpuni, channel-channel YouTube yang fokus membahas seputar Apple sudah
banyak yang mereview seri ini untuk menjalankan Aplikasi tertentu.
Seperti iamCherish Apple Pro yang sudah pernah mencoba menggunakan seri ini
untuk Editing video menggunakan Final Cut Pro, sebuah software editing video
yang banyak digunakan oleh pengguna Apple.
Dan hasil testnya cukup memuaskan, channel tersebut juga sudah pernah
mencobanya untuk editing foto menggunakan Photoshop juga design menggunakan
Ilustrator, dan hasil memuaskan serta tetap lancar-lancar saja.
Jadi sudah sangat jelas bahwa seri ini sangat cocok bagi kalian yang
membutuhkan laptop untuk kebutuhan office namun tetap handal untuk kegiatan
berat, dan tentunya tetap keren serta praktis untuk dibawa-bawa.
4. Harga Bekas yang Murah dan Menggoda
Untuk harga nya sendiri sudah cukup terjangkau untuk kondisi second dan
tentunya sudah sebanding dengan kualitas yang di tawarkan oleh Apple.
Untuk seri MQD32 atau yang memiliki kapasitas SSD 128GB memiliki harga pasaran
antara 8Juta hingga 9Jutaan.
Sementara untuk seri MQD42 yang memiliki kapasitas SSD 256GB harga pasarannya
masih di angka 9juta hingga 10jutaan.
Tentunya ini sudah termasuk murah, mengingat dari segi spesifikasi termasuk
mumpuni, serta benefit lainnya seperti brand yang ternama, kualitas dan harga
jual yang terjaga serta tampilan yang keren dan Elegan.
Dengan budget mulai dari 8 Jutaan, anda sudah bisa memiliki MacBokk Air 13inch
2017 dengan kondisi mulus serta kondisi barang yang lengkap mulai dari Unit,
Magsafe hingga Dusbook.
Guest Post dari DIRGA ID => www.dirga.id
Post a Comment for " 4 Alasan Membeli MacBook Air 2017 di Tahun 2020"
-Silahkan berkomentar dan meninggalkan jejak dengan baik. Admin blog ini sangat aktif, Saya akan segera melakukan kunjungan dan komentar balasan di blog kamu.
-dilarang menggunakan link aktif didalam komentar. Apabila ada yang masih menggunakan, maaf terpaksa saya hapus.
-gunakan link aktif menggunakan name/url.
-dilarang berpromosi didalam komentar, buka saja menu kontak kalau mau berpromosi.
-dilarang berkomentar SARA, hoax atau ujaran kebencian. Bila ada terpaksa saya hapus.
-apabila kamu suka artikel di blog ini kamu bisa follow blog ini agar mendapat update artikel terbaru dari blog ini.
-tombol follow blog ini ada dibagian atas/header dan dibagian bawah/footer.
-Terima kasih atas kunjungannya dan tunggu komentar saya di blogmu